Polres Pekalongan Salurkan Bantuan Bingkisan Lebaran Kepada Anak Yatim Piatu Terdampak Covid-19 Melalui Program "Aku Sedulurmu" Polda Jateng

    Polres Pekalongan Salurkan Bantuan Bingkisan Lebaran Kepada Anak Yatim Piatu Terdampak Covid-19 Melalui Program "Aku Sedulurmu" Polda Jateng

    Pekalongan - Aku Sedulurmu merupakan program kepedulian dari Polda Jateng untuk membantu pendidikan anak-anak yatim piatu terdampak pandemi Covid-19 di wilayah Jawa Tengah. Untuk tingkat Polres Pekalongan pemberian bantuan bingkisan lebaran secara simbolis diberikan oleh Kasat Binmas Polres Pekalongan Iptu Quratul Aini, S.H., mewakili Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H.,

    “Aku Sedulurmu" merupakan program yang diinisiasi Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi, S.H, S.St, M.K. untuk anak - anak yang harus kehilangan orang tua mereka akibat pandemi Covid-19 di Jawa Tengah. Menurut Kasat Binmas, situasi pandemi Covid-19 membawa dampak yang luar biasa bagi masyarakat, terutama bagi anak-anak usia sekolah yang kehilangan orangtuanya karena Covid19.

    Oleh karena itu Polda Jateng membuat program “Aku Sedulurmu” untuk membantu anak-anak yatim dan yatim piatu yang orang tuanya meninggal karena pandemi Covid-19. "Hari ini kita menyalurkan bantuan bingkisan lebaran bagi anak yatim piatu korban Covid-19. Ini adalah bantuan dari Kapolda Jateng melalui program “Aku Sedulurmu”, Ungkap Iptu Aini, Kamis (21/4/2022)

    Dalam kegiatan ini, terdapat 7 anak penerima bantuan dari wilayah Kab. Pekalongan, terdiri dari 1 anak tingkat TK, 4 anak tingkat SD, 1 anak tingkat SMP dan 1 anak tingkat SMA. Masing-masing anak menerima bantuan berupa uang santunan, tas sekolah dan sembako.

    Ibu dari Jiko Jonson Minarko penerima bantuan tersebut mengungkapkan, program "Aku Sedulurmu" telah membangkitkan kembali semangat anaknya, setelah ayahnya meninggal akibat Covid-19.

    “Apa yang sudah dilakukan oleh bapak dan ibu polisi menjadi berkah bagi anaknya serta anak - anak yatim dan yatim piatu lainnya. Semoga dengan bantuan dari program “Aku Sedulurmu” ini menjadi penyemangat bagi anak kami, ” ucap Ibunda Jiko Jonson Minarko.

    Edi Purwanto

    Edi Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Ciptakan Situasi Yang Aman Dan Kondusif,...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pekalongan Pimpin Apel Gelar Pasukan...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan